Pada perusahaan manufaktur, kita sering mendengan istilah OEM dan ODM. OEM merupakan kepanjangan dari Original Equipment Manufakturer, sedangkan ODM kepanjangan dari Original Design Manufakturer.
OEM (Original Equipment Manufakturer)
Yang dimaksud dengan perusahaan OEM (Original Equipment Manufacturer) adalah suatu perusahaan atau organisasi yang merancang dan memproduksi produk (komponen ataupun barang jadi) sesuai dengan spesifikasi yang ditentukannya dan dijual ke perusahaan pembeli. Perusahaan pembeli tersebut kemudian melakukan pendistribusian atas produk atau komponen tersebut. Spesifikasi yang dimaksud disini (OEM) adalah spesifikasi produk yang ditentukan oleh perusahaan OEM. Dengan kata lain, perusahaan OEM melakukan produksi produk atas nama perusahaan lain, setelah itu perusahaan pembeli memasarkan produk tersebut dibawah merek mereka sendiri. OEM dalam bahasa Indonesia disebut dengan Produsen Peralatan Asli.
ODM (Original Design Manufakturer )
Yang dimaksud dengan perusahaan ODM (Original Design Manufacturer) adalah suatu perusahaan atau organisasi yang merancang dan memproduksi produksi (komponen ataupun barang jadi) sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan oleh perusahaan pembeli. Produk yang diproduksinya tersebut kemudian dijual ke perusahaan pembeli. Perusahaan pembeli tersebut memasarkan produk tersebut dibawah merek mereka sendiri.
Di CV. Bartec Utama Mandiri, selain menyediakan alat-alat kesehatan dengan merk dagang BUMA kami juga siap menerima pemesanan OEM dan ODM. Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi kami melalui kontak yang sudah disediakan.